Sabtu, 28 Juli 2012

Membuat Blog Tidak Perlu Tutor

Perhatian Pertama!! jika anda yang membaca artikel Membuat Blog Tidak Perlu Tutor adalah seorang blogger, maaf beribu-ribu maaf. Saya tidak bermaksud memprovokasi blogger pemula berpaling terhadap tutorial membuat blog. Namun, jika anda yang membaca tulisan ini adalah orang yang ingin membuat blog,  hal ini sangat bagus untuk diterapkan.

Perhatian Kedua!! Ulasan berikut tidak berlaku bagi orang yang ingin memulai bisnis melalui blog dengan niche dan keyword tertentu. Akan tetapi, Sangat berguna sekali bagi semua orang yang ingin cepat terkenal dengan karya tulisnya melalui tulisan-tulisan di blog pribadi.

Berdasarkan pengalaman, saya membuat 70 blog sekaligus dengan platform berbeda dalam satu malam, termasuk blog setan ini. Yang dipakai hanya 50 saja. Sisanya saya buang sebab beratribut nofollow. Saya hanya mengambil yang dofollow. Mengapa hanya dofollow yang diambil? karena hanya blog tersebut yang akan menjadi pilar Blogger Setan ini.

Saat mengingat pembuatan blog yang banyak, rasanya lega sekali. Sebab saat itu sangat melelahkan. Tapi itu adalah start awal yang bagus. Tidak semua orang dapat melakukan. Hanya bermodalkan email dari google yaitu 'Gmail'. 50 url blog saya sudah tersimpan rapi di Microsoft Office. Mau bukti?? ini privasi lo ya. Namun agar saya tidak dibilang bohong, lihat gambar berikut:

Link Building

Gambar diatas hanya sebagian, buktinya bisa dilihat ada gambar scroll disamping kanan gambar diatas. Maaf, banyak bagian yang diburamkan karena menyangkut username dan password. Setidaknya saya dapat membuktikan ucapan saya.

Lalu apa saja yang diperlukan dalam membuat blog? Jawaban yang tepat adalah Email. Buatlah email dulu. Jika sudah punya email, kemudian ketikkan kata “free blog” tanpa tanda kutip di pencarian browser anda. Disana akan terdapat deretan blog gratis dari pelbagai paltform dan juga artikel yang memberikan informasi kumpulan blog gratis.

Selain email adakah syarat lainnya untuk membuat blog? ada, yaitu kemampuan anda dalam memahami maksud dari formulir pembuatan blog. Karena sebagian besar blog gratis menggunakan bahasa asing. Tidak perlu pandai bahasa asing, yang penting pahami saja maksudnya. Saya yakin anda akan paham jika anda pernah membuat email. Karena formulir pendaftarannya tidak jauh dengan formulir pembuatan email.

Tiga Alasan Seorang Blogger Tidak Perlu Tutor Dalam Membuat Blog

  1. Efisiensi: yaitu penghematan terhadap biaya, pikiran dan tenaga. Jika pebisnis mengatakan "time is money, waktu adalah uang". Maka blogger akan berkata "time is writing, waktu adalah tulisan". Jadi yang diperlukan blogger adalah karya tulis, bukan malah berlama-lama dalam membuat blog.
  2. Niat, Keinginan, dan Ego: "Innamal a’malu binniat, Apa yang orang lakukan adalah tergantung kepada niat" Lakukanlah apa yang menjadi niat awal anda saat pertama kali membuat blog. Inilah yang menjadi relevansi ketidak simpang siuran tutor pembuatan blog. Sebab ada beberapa artikel tutorial membuat blog yang tidak sesuai dengan keinginan kita. Saya akui kebanyakan tutor memberikan yang paling terbaik. Dan yang pasti kita akan tersugesti terhadap pemikiran mereka. Kata "sugesti" ini yang menjadi momok serta bertolak belakang nantinya dengan ego kita sendiri. Jadi, lakukanlah dulu apa yang anda inginkan.
  3. Anda harus Seorang Netter: yaitu pengalaman atau sering mengakses internet. Begitulah sekiranya orang yang mengakses internet dijuluki "netter". Dari dua alasan diatas, alasan yang ketiga lebih penting. Setidaknya pernah membuat email, facebook, twitter, dan lainnya tanpa membaca tutorial. Hal ini berlaku untuk pembuatan blog. Akan tetapi jika anda tidak pernah baru saja ngakses internet dan langsung ingin membuat blog, atau jarang mengakses internet, atau tidak cepat tanggap soal daftar-mendaftar akun. Sebaiknya Ikuti tutor yang ada, supaya tidak tersesat. Oke…

Semoga artikel Membuat Blog Tidak Perlu Tutor ini, dapat menetralisir antara orang yang hendak memulai blog dengan tutorial yang ada.

0 komentar:

Posting Komentar