Sabtu, 27 Oktober 2012

Kumpulan Puisi Cinta dari Pujangga Piningit

syair puisi jatuh cinta sejati yang romantis terbaru dan terbaik islami penuh arti tentang kasih sayangKumpulan Puisi Cinta – Remaja indonesia yang berjiwa sastra tentu mengenal yang namanya puisi cinta. Begitu juga saya, setiap waktu selalu ingin membuat puisi bertemakan cinta. Dikarenakan sudah ada media yaitu blog, akhirnya saya memutuskan untuk mengarsipkan puisi di blog ini (setaaan.blogspot.com). Sudah sebagian puisi-puisi yang sudah saya publikasikan di blog penggoda wanita ini. Kedepannya akan banyak lagi puisi-puisi yang masih berada di dalam pikiran, akan di publikasikan ke dalam blog ini.

 

Awal Mula Suka Menulis Puisi Cinta Dari Seorang Gadis

Pada masa SMP lalu, ada seorang teman sekolah yang cantik sekali. Namanya Lailatul Qomariyah yang tinggal di desa nyamplong, dia pintar dan juga sopan. Jika berbicara, tidak pernah berkata kasar. Selalu saja lemah lembut. Setiap semester, dia pasti juara kelas. Saya tergoda dengan kecantikannya. Ingin sekali dekat dengannya. Akan tetapi, kendala yang bernama "malu" selalu saja memaksa untuk menjauh. Katakanlah "pemuja Rahasia".

Disebabkan tidak mungkin saya mengungkapkan rasa. Akhirnya, saya ungkap rasa ini dengan puisi cinta. Tiap hari sabtu, saya buatkan puisi, lalu saya taruk di laci meja tempat dia duduk. Kurang lebih 50 puisi cinta dari saya ada ditangannya. Namun, meski perasaan ini sudah terungkap dan lega. Dia tetap tidak tahu siapa yang memberi puisi cinta itu. Sampai sekarang, hanya tinggal kenangan.

 

Menyalurkan Minat Berpuisi, Akhirnya Kuliah Di Sastra

Kegemaran akan menulis puisi berlangsung sampai SMA. Tak heran setiap sampul buku mata pelajaran terdapat beberapa sajak kata tentang puisi cinta. Setelah lulus SMA, akhirnya kuliah di jurusan sastra untuk belajar bagaimana caranya membuat puisi yang bagus.

Berbeda pakar, berbeda pula pendapat. Dari banyak dosen, mendefinisikan puisi berbeda. Dan caranya pun berbeda. Akan tetapi, satu hal yang selalu saya ingat. “Sastrawan belum tentu ahli sastra (orang yang kuliah di sastra)”. Jadi, untuk menjadi sastrawan, kita tidak perlu kuliah di sastra. Bahkan tidak perlu mengenyam pendidikan.

 

Iseng-Iseng Menulis Puisi Di Internet Dan Membuat Blog

Tumpukan puisi di catatan pribadi berserakan. Bahkan karena saking banyaknya, sering dilupakan dan tidak sengaja dibuang atau dibakar. Keinginan untuk menyimpan puisi yang tahan lama mulai terpikirkan. Akhirnya mencoba untuk menulis puisi di website puisi terkenal (bisa anda lihat disini). Sampai belajar blog dan menyimpan puisi di blog.

Yah… akhirnya sekarang saya dapat menyimpan puisi saya dengan aman di blog ini. Saya kumpulkan satu demi satu setiap minggunya. Inilah beberapa puisi saya yang bertemakan cinta.

Itulah sebagian puisi yang ada. Esok atau lusa, tentu akan saya tulis lagi puisi yang baru. Anda boleh mengambilnya untuk diberikan kepada kekasih anda atau pacar. Jangan segan untuk selalu kesini supaya anda mendapatkan puisi terbaru dari pujangga piningit. Ingat selalu blog ini (setaaan.blogspot.com) yang akan memberikan update puisi cinta. Semoga Kumpulan Puisi Cinta ini bermanfaat.

5 komentar:

Obat Penyakit Gagal Ginjal mengatakan...

Terima kasih ya telah menginjinkan kami untuk mencari backling pada blog ini walaupun pada kenyataanya kami hanya merepeotkan anda sbagai pemilik blog..
:D
bila memang apa yang telah kami lakukan salah semata mata kami hanya sekedar mencari nafkah..mohon untuk di maafkan..

Obat Herbal Penyakit Kanker Otak mengatakan...

ceritanya sangat berkesan banget tuh..!! artikel menarik terima kasih..!

Obat Herbal Penyakit Kanker Kelenjar Getah Bening mengatakan...

puisi memang indah,,tapi saya lebih cenderung ke cerpen atau novel bang....kira2 buat di dunia maya ini dimana ya biar berpenghasilan,,hehe

kliping email mengatakan...

wah.... ada ada aja cinta

Site of Margahayuland mengatakan...

maen maen kerumahku (blogku)ya mas...

Posting Komentar