Jumat, 05 April 2013

Cara Mudah Membuat Headbands Atau Bandana

 

Cara Mudah Membuat Headbands Atau Bandana - Headbands atau bandana adalah aksesori rambut yang dapat mempercantik tampilan anda. bandana atau headbands dulunya lekat dengan fashion th. 80-an dimana periode sporty vintage tengah ramai. tetapi trend seolah kembali ke masa dahulu, headbands serta bandana saat ini semakin banyak diminati. tak hanya pas dengan baju casual anda, headbands atau bandana juga dapat digunakan oleh semua umur.

Anda lalu dapat bikin bandana atau headbands sendiri. bagaimana langkahnya ? simak langkah mudah untuk bikin headbands atau bandana kreasi anda sendiri. good luck !

Bahan 
  • Tali warna warni. Bahan dan warna bisa sesuai dengan selera Anda. 
  • Gunting
 
Step One
Gunting panjang tali sesuai dengan ukuran yang Anda inginkan. Lebih baik ukur terlebih dahulu panjang talinya. Lingkarkan tali di kepala Anda, beri ukuran 1,5 kali ukuran kepala karena akan dikepang dan nantinya akan memendek.
 
Step Two
Pisahkan potongan tali tersebut menjadi tiga bagian yang banyaknya sama. Anda bisa bermain warna dan bahan di sini, bisa Anda bagi tali menurut warna atau bahannya agar lebih bervariasi. Jangan lupa untuk mengikat setiap ujung tali sesuai dengan gambar.
 
Step Three
Jadikan satu ketiga bagian tali tersebut. Pada step ini, Anda hanya perlu mengepang tali tersebut. Lanjutkan kepangan hingga selesai pada ukuran yang Anda inginkan.
 
Step Four
Jika Anda sudah selesai mengepang, ikat ujung tali dengan tali pendek lainnya. Atau Anda bisa membakar ujung tali dengan menggunakan lilin agar lebih kuat.
 
Anda it’s done! Anda bisa memakai headband atau bandana sebagai aksesoris tampil lebih menarik. 

0 komentar:

Posting Komentar