Kamis, 04 April 2013

Flash Disk Terkecil Di Dunia

Flash Disk Terkecil Di Dunia - Flash disk. Bukan benda asing bukan. Dahulu, flash disk memang dipandang sebagai barang mewah yang hanya dimiliki para pekerja kantoran. Namun sekarang hampir semua orang memiliki flash disk dari berbagai ukuran. Iya, mulai dari anak SD sampai para pejabat Negara. Anda punya flash disk? Seberapa besar? Seberapa berat? Sebesar jari jempol? Saya tidak bermaksud kepo apalagi mengintrogasi. Jika benar flash disk Anda sebesar jari jempol, itu sudah biasa. Yang luar biasa adalah, sekarang sudah diciptakan flash disk terkecil di dunia. Bagaimana tidak kecil, flash disk dengan ukuran tak lebih dari 4 mm ini diciptakan dengan kapasitas 8-16 GB.
 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhxHJgX6TbL2sDsu2YzjtktXcEdNSSDxo5r4A8NEDGqTCKAlGPPb3tt6oQWTTud0b9i6FjuC-SYNjyzD1-hay1993ee-s40UEGbdqI862dySznDiYlBMPU_a2XxuzOl0Fh3Dwg-tJZ6ZkQ/s320/fd.jpg
 
Flash disk yang dibandrol dengan harga $29.99 – $69.99 ini mampu menyimpan segala macam data dengan kapasitas 8-16 GB. Yaa kalau diukur dengan jumlah file yang dapat ditampung sih flash disk ini mampu menyimpan 8000 picture file beresolusi 5 megapixel atau lagu-lagu yang kemungkinan besar akan terus bermain tanpa henti dalam waktu 10 hari. Hebat bukan? Berikut adalah detail yang lebih lengkap  mengenai flash disk terkecil di dunia :

  • Telah dinobatkan sebagai flash disk dengan ukuran paling kecil dengan kapasitas besar yang pernah dibuatWater ressist
  • Kecepatan transfer hingga 200x, 30MB/sec
  • Compatible dengan OS Windows, Mac, maupun Linux

Mengapa dengan badan mungil namun bisa berkapasitas besar? Oke akan kami jelaskan. Flash disk ini sudah mengalami pemutakhiran teknologi. Chip micro UDP yang ditanamkan di dalamnya diproses dengan begitu rapih beserta flash IC dan komponen lainnya. Dikabarkan flash disk ini diciptakan sebagai solusi bagi para usahawan atau wirausaha installer program yang ta perlu repot lagi membawa file. Namun, sayang, kecilnya tubuh flash disk ini malah rentan terhadap peristiwa ‘keselip’ dan mudah hilang. Oleh karena itu, dibutuhkan pengamanan ekstra seperti tali yang lumayan mudah dilihat.Flash disk terkecil di dunia ini diprediksikan sudah beredar di Indonesia sejak januari 2013 lalu. Apakah Anda berminat? Semoga artikel ini bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar